Cara Menggunakan Light Meter

Konten [Tampil]
Cara Menggunakan Light Meter - Light meter atau disebut juga dengan lux meter merupakan sebuah alat ukur yang memiliki kemampuan untuk mengukur intensitas cahaya yang terdapat pada suatu tempat. Dengan adanya light meter ini, para pengguna kamera akan terbantu dalam mengetahui intensitas cahaya yang masuk ke diafragma, hal ini tentunya akan membantu dalam mencari keseimbangan pencahayaan.  


Cara Menggunakan Light Meter

Cara menggunakan light meter berdasarkan jenisnya :
Menurut jenisnya light meter dibagi menjadi dua yaitu light meter eksternal dan light meter internal. Untuk memakai light meter internal sudah terdapat pada komponen pada sebuah kamera, khususnya pada kamera modern.

Penggunaannya bisa dilihat pada layar LCD dan view finder yang terdapat pada kamera tersebut, sedangkan untuk pemakaian light meter eksternal biasanya membutuhkan sebuah alat tambahan dan pendukung untuk pengambilan gambar supaya hasil dari gambar yang diambil maksimal dan cocok untuk dimiliki oleh para photographer profesional.

Penggunaan  light meter akan membantu Anda dalam mengetahui tingkat intensitas cahaya, sehingga Anda tidak perlu menentukan kombinasi dari bukaan diafragma dan juga shutter speed yang tepat dalam melakukan pengisian film dengan cahaya. Pada dasarnya  fungsi light meter yaitu bagaikan sebuah meteran yang mampu melakukan pengukuran intensitas cahaya yang akan jatuh mengenai sensor melalui diafragma.

Cara menggunakan light meter secara umum :

Menurut trijinx.com light meter, secara umum terdiri dari 2 jenis pengukuran yaitu Reflected light meter dan Incident light meter. Reflected light meter yaitu cahaya yang telah dipantulkan oleh subjek dan Incident light meter yaitu cahaya yang telah jatuh ke subjek.

1. Reflected light meter
Reflected light meter yaitu light meter yang menghitung cahaya yang telah dipantulkan oleh subjek. Kemudian memilih setting exposure kamera (aperture, shutter speed dan ISO) supaya totalnya 18% abu-abu (gray).

Pada kamera, untuk mengaktifkan fitur ini dapat dilakukan dengan mudah, yaitu dengan menekan sebagian tombol shutter. Pada light meter eksternal seperti Sekonic, setelah itu arahkan alat ke area midtone sesuai dengan kebutuhan, kemudian pada layar LCD akan menunjukkan setting exposure termasuk juga f-stop yang telah direkomendasikan untuk digunakan.

Masalah yang sering terjadi pada reflected light meter mode adalah light meter bisa mengalami kesalahan ketika subjek foto memiliki terlalu banyak bidang yang berwarna hitam atau putih. Jika subjek memiliki banyak bidang yang berwarna hitam, akan menghasilkan foto menjadi abu-abu atau terlalu terang, Namun apabila pada bidang putih akan menyebabkan pemantulan terlalu banyak cahaya sehingga foto yang dihasilkan menjadi agak sedikit gelap atau abu-abu.

2. Incident light meter

Penggunaan incident light meter mode akan lebih akurat, hal ini dikarenakan penggunaan mode dapat mengukur secara langsung kuantitas cahaya yang akan jatuh ke subjek, bukan dari cahaya yang dipantulkan. Cara menggunakan incident light meter adalah dengan meletakannya ke subjek foto, setelah itu mengarahkan kubah putih light meter dan hadapkan kearah cahaya lalu tekan tombol pada light meter.

Apabila arah cahaya yang menerangi subjek foto dari samping, hadapkan kubah ke arah lensa. Hal ini mampu membantu dalam perhitungan f-stop yang lebih akurat. Penggunaan setting F-stop yang tepat akan terlihat pada layar LCD pada kameratersebut.

Penggunaan mode reflected ataupun mode incident memiliki kekurangan dan kelebihan masing masing. Pada mode reflected lebih efektif untuk pengambilan foto pemandangan, karena mode incident tidak bisa digunakan untuk arah cahaya yang datang dari belakang yang sering ditemukan pada saat pengambilan gambar sunrise maupun sunset.

 Mode incident lebih tepat untuk pengambilan gambar dengan flash, karena mampu mengukur perbedaan exposure pada cahaya utama dan juga pengisi. Sekarang ini juga sudah banyak toko alat ukur yang menjual light meter dengan berbagai spesifikasi dan jenis.
LihatTutupKomentar