Cara Mengawetkan Makanan Secara Alami

Konten [Tampil]
Cara Mengawetkan Makanan Secara Alami - Berbagai makanan bernutrisi seperti halnya sayur dan buah tentu mempunyai manfaat yang baik bagi tubuh kita. Namun sayangnya makanan tersebut tidak dapat bertahan lama ketika disimpan.

Cara Mengawetkan Makanan Secara Alami

Hal ini karena bila disimpan dalam waktu yang cukup lama maka buah dan sayur tersebut akan mengalami perubahan baik warna, tekstur dan kandungan nutrisi tentunya.

Namun Anda tidak perlu khawatir karena ada beberapa cara mengawetkan makanan secara alami maupun semi alami yang dapat Anda lakukan sebagai berikut :

1. Drying

Mmetode drying atau pengeringan menjadi metode yang sudah digunakan sejak lama untuk mengawetkan rempah - rempah, buah, sayuran bahkan daging. Cara ini bahkan dapat dikatakan cara pengawetan makanan yang paling tua, hal ini karena sangat sederhana prosesnya yaitu hanya menggunakan pengeringan cahaya matahari untuk mengurangi kadar air pada bahan pangan.

Cara ini tentu akan mengurangi kadar gizi yang dikandung bahan pangan tersebut, oleh karena itu sebaiknya pengeringan yang dilakukan menggunakan cahaya matahari karena kandungan gizinya tidak akan terlalu turun drastis.

2. Salting

Salting atau mengasinkan juga merupakan metode pengawetan bahan pangan yang sudah lama digunakan. Metode ini biasa dilakukan pada bahan pangan berupa daging ikan. Dengan diasinkan maka daging ikan akan mengering secara alami dan juga awet tanpa harus dibekukan.

Namun cara ini akan membuat daging ikan yang dikeringkan menggunakan cara ini dagingnya akan menjadi lebih alot. Cara ini juga masih membutuhkan cahaya matahari untuk benar - benar mengeringkan garam tersebut dan membuatnya menempel kuat pada daging.

3. Canning

Canning atau pengalengan merupakan cara pengawetan makanan yang sudah lebih modern. Kimiawan di Perancis pada tahun 1795 adalah orang yang mengembangkan teknik ini. Teknik ini digunakan untuk mengawetkan daging, sayur dan buah. Teknik ini membutuhkan wadah kaca yang sudah disterilkan sebelumnya. Teknik ini mempunyai keunggulan yaitu bahan makanan tetap memiliki tekstur, rasa dan kandungan gizi yang utuh.

4. Pickling

Metode ini merupakan metode pengawetan bahan pangan dengan dibuat menjadi acar yang dapat membuat buah dan sayur yang diawetkan menjadi mempunyai rasa yang lebih enak. Metode ini membutuhkan bahan alami seperti garam dan cuka. Disini Anda membutuhkan wadah yang diisi dengan air garam dan cuka untuk menampung buah dan sayuran. Bahan pangan yang diawetkan dengan cara ini akan memiliki rasa asin dan asam yang kuat, namun sebelum Anda mengolahnya maka sebaiknya cuci dahulu buah dan sayur tersebut.

5. Freezing

Sejak adanya freezer metode pembekuan ini menjadi metode yang palingbanyak dipilih. Anda hanya perlu memasukkan bahan pangan ke dalam freezer ke dengan suhu dibawah 0 derajat Celcius. Namun sebelum Anda memasukkan bahan pangan ke dalam freezer cuci lebih dahulu bahan pangan tersebut agar lebih steril terhadap kuman dan bakteri.

Selain berbagai cara di atas masih ada beberapa cara pengawetan makanan secara alami lain yang dapat Anda lakukan seperti menggunakan bubuk kayu manis yang memiliki kadar air sekitar 30 – 35%. Anda bisa menggunakan alat pengukur kadar air juga untuk melakukan pengukur kadar air tersebut.

Bubuk kayu manis berfungsi sebagai pengawet makanan alami karena mengandung sifat anti bakteri dan antioksidan. Kedua sifat tersebut dapat mengawetkan makanan tanpa perlu memakai bahan kimia berbahaya.

Bubuk kayu manis yang melapisi pektin pada buah akan menghasilkan aktivitas anti bakteri dan antioksidan. Aktivitas ini akan menghambat tirosinase yang akan menghentikan perubahan warna pada buah dan sayuran saat akan mulai membusuk.
LihatTutupKomentar